7 Cara Membuat Copywriting Yang Menarik

7 Cara Membuat Copywriting Yang Menarik

Tidak bisa dipungkiri, perkembangan teknologi dan informasi begitu pesat di Indonesia. Seringkali kita menemukan inovasi-inovasi yang memudahkan kita salah satunya semua kebutuh, kegiatan, dan lain sebagainya dapat dilakukan hanya menggunakan telepon seluler yang memiliki koneksi internet saja.

Meskipun demikian, perkembangan teknologi ini harus dibarengi dengan berbagai pemahaman agar tidak menimbulkan hal buruk dari informasi yang didapatkan. Sebenarnya, dengan pernyataan tersebut kita harusnya sudah mengetahui bahwa sekarang sudah banyak sekali peluang yang bisa didapatkan melalui internet ini.

Ada banyak sekali pekerjaan yang bisa kamu dapatkan sesuai dengan skill atau kemampuan yang kamu miliki. Pada pembahasan menarik ini, saya akan membagikan beberapa hal menarik seputar copywriting yang umumnya sangat dibutuhkan di zaman ini. Bagi kamu yang penasaran dengan pembahasan ini, pastikan untuk mengikutinya. Yuk!simak berikut ini.

1. Apa Itu Copywriting?

Copywriting adalah proses menulis materi pemasaran dan promosi persuasif yang memotivasi orang untuk mengambil beberapa bentuk tindakan, seperti melakukan pembelian, mengklik tautan, menyumbang, ajakan, hingga mempengaruhi orang atau lain sebagainya. Dengan adanya copywriting ini tentunya orang yang memiliki produk, jasa, barang, dan hal yang berkaitan dengan itu akan mendapatkan keuntungan karena pembaca bisa saja berlangganan, membeli, atau lain sebagainya.

2. Teknik Copywriting Apa Saja?

Setelah mengetahui penjelasan dari copywriting, selanjutnya kamu juga perlu memahami bahwa dalam copywriting ada beberapa teknik yang harus diperhatikan. Dalam teknik copywriting, kamu perlu menerapkan rumus 4c yang berarti clear (jelas), concise (ringkas), compelling (menarik), dan credible (terpercaya). Dengan adanya 4c ini, kamu bisa lebih fokus untuk membuat copywriting yang tepat bagi audiens.

3.7. Cara Membuat Copywriting Yang Menarik

Lalu, bagaimana cara membuat copywriting. Mungkin kamu sekarang penasaran dengan penjelasan menarik ini, tenang saja. Pasalnya, saya akan membagikan langkah-langkah sederhana dalam cara membuat copywriting seperti berikut ini:

3.1. Pahami Formula Copywriting

Langkah pertama dalam cara membuat copywriting, ada baiknya kamu memahami formula terlebih dahulu. Umumnya, para penulis copywriting profesional menerapkan konsep ini pada tulisannya untuk menarik lebih banyak calon konsumen. Formula yang sering digunakan seperti attention, interest, desire, action, awareness, comprehension, conviction, problem.

3.2. Riset Produk yang Akan Ditawarkan

Setelah mengetahui beberapa formula dalam cara membuat copywriting, selanjutnya kamu perlu mengenali terlebih dahulu produk apa yang akan ditawarkan kepada para calon konsumen. Misalnya, kamu akan menawarkan jasa, atau barang alangkah baiknya kamu benar-benar memahami semuanya.

3.3. Tentukan Jenis Copywriting

Selanjutnya, menentukan jenis copywriting merupakan salah satu langkah yang wajib dalam cara membuat copywriting. Kamu perlu benar-benar menentukan tulisan yang akan dibuat misalnya untuk kebutuhan video promosi, artikel, iklan media sosial, dan lain sebagainya. Hal tersebut perlu benar-benar dipahami, karena akan berbeda-beda.

3.4. Buat Slogan yang Menarik

Mungkin kamu sering menemukan dalam tulisan copywriting yang menarik selalu ada slogan-slogan unik didalamnya. Dalam hal ini, kamu juga harus benar-benar membuat slogan yang menarik untuk membuat calon pelanggan tertarik. Slogan tersebut bisa kamu sisipkan dalam bentuk hastag di semua jenis tulisan copywriting.

3.5. Buat Copywriting yang Ringkas dan Jelas

Selanjutnya, dalam cara membuat copywriting pastikan semua tulisan yang kamu buat benar-benar tidak panjang dan semuanya jelas. Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, kamu bisa menggunakan gaya bahasa yang cukup sederhana dan mudah dipahami oleh semua pembaca.

3.6. Buat Tulisan yang Menarik

Meskipun memberikan tulisan yang ringkas, jelas, dan gaya bahasa yang ringan. Tidak lengkap rasanya, jika copywriting yang dibuat kurang menarik bagi para pembaca. Hal ini harus benar-benar kamu pertimbangkan agar secara tidak langsung memberikan pengaruh bagi para pembaca untuk melakukan suatu tindakan.

3.7. Tuliskan Kata-kata yang Seolah Membujuk Calon Konsumen

Terakhir, dalam tahap ini, kamu benar-benar harus memahami tulisan yang akan diberikan untuk mempengaruhi tindakan yang akan dilakukan oleh para calon konsumen. Jadi, misalnya kamu bisa mengajak para calon konsumen dengan kalimat ajakan yang relate dengan pembaca.

Ayyuwbi Yumn adalah seorang Copywriter & Web development.